Logo cintariau.com

Petugas Kebersihan dan Taman DLH Rohil Terima Sisa Gaji Satu Bulan

Petugas Kebersihan dan Taman DLH Rohil Terima Sisa Gaji Satu Bulan
Foto: Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hilir, Suwandi, S.sos.(ft:ist).

Rohil, Cintariau.com (CR) - Besok 27 Desember 2025, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hilir, membayar gaji seluruh petugas kebersihan bulan Desember 2025. Pembayaran sisa satu bulan gaj  tersebut akan dilaksanakan di kantor dinas DLH setempat.

Demikian ha itu disampaikan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Rokan Hilir, Suwandi, S.Sos. kepada awak media, Jumat (27/12/2025).

Dengan dibayarkannya gaji untuk bulan Desember tersebut, maka seluruh gaji petugas kebersihan dan taman telah lunas dibayarkan oleh Pemkab Rokan Hilir.

Menurut Suwandi, pembayaran gaji petugas Dinas Lingkungan Hidup tersebut tidak terlepas dari dukungan dan perhatian dari Bupati Rokan Hilir, Wakil Bupati dan Sekretaris Daerah. Oleh itu, pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati, Kepada Wakil Bupati dan Sekda.

"Dengan perhatian dan dukungan dari beliau (bupat, Wabu, Sekda), pembayaran gaji petugas kebersihan dan taman Dinas Lingkungan Hidup, dibayar lunas," katanya.

Suwandi pun mengimbau kepada seluruh petugas kebersihan dan taman DLH Rokan Hilir.agar meningkatkan kinerja, tetap menjaga kesehatan masing-masing.

Dalam kesempatan itu, Kadis Suwandi mengajak seluruh masyarakat.agar tidak membuang sampah secara sembarangan, di jalan, parit, maupun di sungai, untuk menghindari pencemaran  lingkungan yang dapat berdampak pada kesehatan.

Sebab, kata Suwandi menambahkan, sampah yang dibuang sembarangan tidak hanya mencemari lingkungan, namun berpotensi menjadi sumber penyakit seperti gatal-gatal, diare, DBD, dan infeksi saluran pernapasan.

"Selain itu, penumpukan sampah juga dapat menyumbat saluran air sehingga menyebabkan banjir saat musim penghujan seperti sekarang ini," pungkasnya.

Berita Pilihan

Index

Berita Lainnya

Index